Lompat ke isi

Referendum Taiwan 2018

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Sebuah referendum dengan beberapa pertanyaan akan diselenggarakan di Taiwan pada 24 November 2018 bersama pemilihan lokal. Referendum ini akan menjadi yang pertama sejak reformasi Desember 2017 terhadap Undang-Undang Referendum yang mengurangi hambatan untuk mengajukan pertanyaan di surat suara; di bawah sistem baru, tanda tangan dari 1,5 persen pemilih (sekitar 280.000 orang) dibutuhkan untuk dapat mengajukan pertanyaan pada surat suara.[1]

Sedikitnya lima pertanyaan yang ditinjau atau disetujui oleh Komisi Pemilihan Umum Pusat (CEC) terkait dengan hak LGBT di Taiwan, terutama pernikahan sesama jenis dan pendidikan seks LGBT; yang lain berhubungan dengan representasi pertandingan olahraga internasional dan tenaga nuklir. Sedikitnya tiga pertanyaan yang diajukan lainnya masih dalam peninjauan setelah tujuh pertanyaan pertama diumumkan,[2] dan dua yang terakhir diumumkan pada 16 Oktober[3] CEC menyatakan bahwa mereka telah menemukan bukti tanda tangan palsu dalam semua pertanyaan yang diajukan dan akan mengajukan gugatan hukum terhadap mereka yang bertanggung jawab.

Pertanyaan-pertanyaan yang disetujui CEC

  • "Apakah Anda setuju bahwa output kelistrikan dari pembangkit listrik termal harus diturunkan setidaknya rata-rata 1 persen per tahun?"
  • "Apakah Anda setuju bahwa Taiwan harus menetapkan kebijakan energi yang berusaha untuk tidak membangun pembangkit listrik atau pembangkit tenaga berbahan bakar batubara baru atau memperluas fasilitas yang ada (termasuk perluasan Pembangkit Listrik Shen'ao)?"
  • "Apakah Anda setuju pemerintah harus mempertahankan larangan impor produk pertanian dan makanan dari daerah-daerah di Jepang yang terkena dampak bencana pembangkit nuklir Fukushima Daiichi pada 11 Maret 2011, termasuk prefektur Fukushima, Ibaraki, Gunma, Tochigi, dan Chiba?"
  • "Do you agree to types of unions, other than those stated in the marriage regulations in the Civil Code, to protect the rights of same-sex couples who live together permanently?"
  • "Do you agree that Civil Code regulations should restrict marriage to being between a man and a woman?"
  • "Do you agree that the Ministry of Education and individual schools should not teach homosexual-related education, as detailed under the Enforcement Rules for the Gender Equity Education Act, in elementary and middle level schools?"
  • "Do you agree that Taiwan should apply to participate in all international sporting events, including the 2020 Olympic Games in Tokyo, using the name 'Taiwan?'"
  • "Do you agree that the Civil Code marriage regulations should be used to guarantee the rights of same sex couples to get married?"
  • "Do you agree that gender equity education as defined in 'the Gender Equity Education Act' should be taught at all stages of the national curriculum and that such education should cover courses on emotional education, sex education and gay and lesbian education?"

Referensi