Analytics bagi spesialis pemasaran dan analis digital

Panduan ini ditujukan bagi pemasar dan analis data yang sudah memahami digital marketing dan ingin mempelajari cara menyiapkan dan menggunakan Google Analytics, termasuk fitur dan kemampuan lanjutan dalam berbagai spesialisasi.

Langkah 1: Mulai kumpulkan data

Di bagian ini, Anda akan mempelajari cara menyiapkan properti di situs atau aplikasi Anda, menggunakan peristiwa untuk mengumpulkan lebih banyak data, menyiapkan konversi untuk tindakan yang bernilai bagi bisnis Anda, dan memberi tag pada URL Anda untuk mengatribusikan konversi dengan benar.

Bagian 1
Cari tahu cara menyiapkan Google Analytics untuk situs atau aplikasi Anda dengan membuat properti Google Analytics 4, menambahkan aliran data, dan menambahkan kode Google Analytics.
Bagian 2
Pelajari peristiwa Google Analytics, termasuk berbagai jenis peristiwa, cara pengelompokan peristiwa, dan langkah-langkah penerapannya.
Bagian 3
Dapatkan analisis terkait tindakan yang paling penting bagi bisnis Anda dengan menandai tindakan penting sebagai konversi, lalu menggunakan data tersebut untuk meningkatkan upaya pemasaran Anda.
Bagian 4
Aktifkan sinyal Google untuk mendapatkan data sesi dari situs dan aplikasi yang dikaitkan oleh Google dengan pengguna yang telah login ke Akun Google mereka dan yang telah mengaktifkan Personalisasi Iklan.
Topik lanjutan
Kirim ID pengguna yang dibuat oleh bisnis Anda ke properti Analytics. Fitur User-ID memungkinkan Anda mengaitkan ID Anda sendiri dengan masing-masing pengguna sehingga Anda dapat menghubungkan perilaku mereka di berbagai sesi serta pada berbagai perangkat dan platform.
Topik lanjutan
Upload data dari sumber eksternal dan gabungkan dengan data Analytics Anda. Anda dapat mengekspor file CSV tersebut dari alat bisnis offline seperti sistem CRM atau CMS, atau untuk jumlah data yang lebih kecil, Anda dapat membuat file secara manual di editor teks atau spreadsheet.
Topik lanjutan
Tingkatkan kualitas data di aliran data web dan aplikasi Anda dengan mengirimkan peristiwa langsung ke server Google Analytics melalui permintaan HTTP. Cara ini terutama memudahkan pengukuran interaksi yang terjadi antar-server dan offline.

Langkah 2: Optimalkan iklan Anda

Di bagian ini, Anda akan mempelajari cara menautkan akun Google Ads ke properti Analytics untuk melihat siklus pelanggan secara keseluruhan, mulai dari interaksi pengguna dengan aset pemasaran Anda hingga akhirnya menyelesaikan sasaran yang Anda tetapkan untuk mereka di situs atau aplikasi Anda.

Bagian 1
Cari tahu cara menautkan akun Google Ads ke properti Google Analytics untuk melihat siklus lengkap pelanggan, mulai dari interaksi pertama hingga sasaran tercapai.
Bagian 2
Cari tahu cara menggunakan Pembuat URL di Google Analytics untuk menambahkan parameter UTM agar dapat mengidentifikasi kampanye yang menghasilkan traffic.
Bagian 3
Pelajari cara menggunakan audiens untuk menyegmentasikan pengguna dengan cara yang relevan bagi bisnis Anda. Anda dapat membagikan audiens ke berbagai produk iklan yang Anda gunakan, seperti Google Ads, agar dapat melakukan pemasaran ke grup pengguna tertentu.

Langkah 3: Visualisasikan data

Google Analytics mengumpulkan data dari situs dan aplikasi Anda untuk membuat laporan yang memberikan insight tentang bisnis Anda. Di bagian ini, Anda akan mempelajari cara melihat data yang telah Anda kumpulkan dalam laporan yang tersedia, cara menyesuaikan laporan, dan cara menggunakan alat lanjutan untuk mengakses data.

Bagian 1
Jelajahi panduan pelaporan kami untuk memahami dasar-dasar laporan dan melihat contoh jenis data yang dikumpulkan. Anda dapat menggunakan laporan untuk memantau traffic, menyelidiki data, dan lebih memahami aktivitas pengguna.
Bagian 2
Pelajari poin kontak di sepanjang jalur pengguna menuju konversi dan performa setiap saluran Anda.
Bagian 3
Visualisasikan data Google Analytics Anda melalui diagram dan tabel yang sangat mudah dikonfigurasi, menggunakan beberapa kolom yang tersedia di Google Analytics Data API, termasuk semua kolom kustom yang ditentukan untuk properti.
Topik lanjutan
Buat dimensi dan metrik dari parameter peristiwa dan properti pengguna agar Anda dapat mudah mengakses data di laporan dan eksplorasi.
Topik lanjutan
Dapatkan akses terprogram ke Google Analytics sehingga Anda dapat membuat laporan, membuat dasbor kustom, mengotomatiskan tugas pelaporan yang kompleks, dan mengintegrasikan data Anda dengan aplikasi bisnis lainnya.
Topik lanjutan
Ekspor semua peristiwa mentah dari Google Analytics (termasuk sub-properti dan properti gabungan) ke BigQuery, lalu gunakan sintaksis mirip SQL untuk melakukan kueri terhadap data tersebut.